News
30 Juni 2016

Anda tentu sudah tidak asing lagi dengan yang namanya mesin fotocopy (atau biasa disebut photocopy). Alat ini selalu hadir dalam keseharian kita baik untuk keperluan sekolah, kampus, administrasi, keperluan kantor, dll.

Tapi, tahukah Anda bagaimana cara kerja mesin fotocopy? Ini penjelasan sederhananya.

Perhatikan diagram gambar di atas. Diagram ini adalah gambaran sederhana bagian-bagian yang terdapat di sebuah mesin fotocopy, yaitu:

  • Kertas master yang akan di fotokopi
  • Sinar reflektor
  • Toner atau tinta
  • Drum pemutar
  • Kertas untuk memunculkan hasil fotocopy

 

4 Langkah Sederhana Cara Kerja Mesin Fotocopy:

Berikut adalah alur step by step bagaimana sebuah mesin fotocopy bekerja dalam penjelasan yang telah disederhanakan:

1. Pertama-tama, kita meletakkan kertas master yang hendak kita fotocopy dimana bagian yang ingin di fotocopy dihadapkan ke bawah.

2. Cahaya reflektor akan melakukan fungsi scanning untuk menangkap gambaran dari lembar master.

3. Kemudian toner akan bereaksi secara otomatis sehingga "menumpahkan" tinta ke bagian drum, dimana tinta yang ditumpahkan ini sudah sesuai dengan hasil scan di langkah nomor 2.

4. Drum yang telah tertuang tinta tersebut kemudian berputar dan otomatis mencetak hasil scan di nomor 2 di permukaan kertas yang telah tersedia di mesin fotocopy tersebut.

Nah, kurang lebih seperti itulah kerja sebuah mesin fotocopy. Menarik bukan? Silahkan share artikel ini jika dirasa bermanfaat bagi orang lain.

Top